Jumat, 27 Juli 2007

Teknikal 27 juli 2007

Pola bearish engulfing yang terbentuk pada candlestick memberi signal bahwa indeks KOSPI berpotensi untuk kembali melanjutkan penurunannya, hal ini didukung pula oleh RSI yang bergerak tururn di level 62% serta stochastic yang memotong ke bawah di level 70%. Target penurunan tersebut kemungkinan akan mencoba untuk menguji level 244.70 yang jika level tersebut berhasil ditembus, maka penurunan lebih lanjut kemungkinan akan terjadi pada area 241.90 – 239.55.

Suport dan Resistance
Support 246.61, 244.13, 239.16
Pivot 251.58
Resistance 254.06, 259.03, 261.51

News 27 juli 2007

Laporan Pasar
Indeks KOSPI di tutup melemah pada hari Kamis, di buka di level 255.70, tertinggi di level 256.55, terendah di level 249.10 yang sekaligus merupakan harga penutupan.

Ulasan Fundamental Pasar
Saham Seoul mencatat penurunan terbesar dalam 4 bulan terakhir hari ini, menjauh dari rekor yang tercapai pada sesi sebelumnya karena kekhawatiran saham seperti perusahaan baja POSCO telah menguat terlalu tinggi.
Ini merupakan penurunan harian terbesar indeks tersebut sejak jatuhb 2,7% pada 5 Maret lalu, ketika indeks berada dalam koreksi pasar global karena kekhawatiran mengenai subprimen mortgage sector AS.
Kekhawatiran mengenai harga minyak juga memainkan peran, memukul saham perusahaan listrik Korea Electric Power Corp. Namun Hyundari Motor Co. menguat setelah mencatat laba per kuartal yang melebihi ekspektasi.
Indeks Kospi menembus level 2000 poin untuk pertama kalinya minggu ini, menjadikan indeks tersebut menguat 40% tahun ini karena optimisme mengenai prospek ekonomi dan laba perusahaan.
Namun indeks kekuatan relatif indeks Kospi mencapai 82,7 kemarin, di atas level 70 dimana saham atau indeks diangggap dalam kondisi overbought. Indeks tersebut turun menjadi 60,5 pada penutupan.
Seorang analis mengatakan bahwa pasar memerlukan koreksi. Sebagian besar pelaku pasar berencana untuk melakukan aksi ambil untung setelah Kospi mencapai 2000 kemarin. Namun ada berita baik seperti kenaikan peringkat dari Moody’s. Moody’s Investors Service kemarin menaikkan peringkat Korea Selatan satu tingkat.
Investor asing tetap menjadi penjual aktif bulan ini, menjual sekitar saham senilai 374,5 milyar won di Kospi, yang menjadikan total bulan tersebut 3,12 trilyun won.
Para analis memperkirakan penguatan akan terus berlanjut selama tahun ini, meski akan ada guncangan dala

Rabu, 25 Juli 2007

Teknikal 25 juli 2007

Pergerakan indeks KOSPI pada hari Selasa menmbentuk pola hanging man pada candlestick dengan RSI terlihat membentuk bearish divergence di level 73%, dengan pola seperti ini indeks KOSPI bisa berpeluang untuk melakukan reversal untuk melakukan koreksi, selain itu, terlihat indikator stochastic pun sudah mulai overbought di level 91%, hal tersebut bisa menambah daya picu bagi adanya koreksi tersebut. Untuk pergerakan selanjutnya. Level 254.60 akan menjadi level yang menentukan bagi terjadinya koreksi tersebut, jika level tersebut tidak berhasil ditembus, maka harga berpeluang terkoreksi kembali ke area 251.25. Sementara koreksi yang lebih dalam akan terjadi jika harga mampu menembus level 250.30 untuk target koreksi selanjutnya di level 246.70 – 244.70-an. Sedangkan jika level 254.60 in berhasil ditembus, maka target kenaikan KOSPI akan berlanjut untuk meraih area 255.10 – 257.50-an.

Support dan Resistance
Support 251.76, 249.83, 248.41
Pivot 253.18
Resistance 255.11, 256.53, 258.46

News 25 juli 2007

Laporan Pasar
Pergerakan indeks KOSPI pada hari Selasa di buka di level 254.60, tertinggi di level 254.60, terendah di level 251.25, dan di tutup di level 253.70 (berdasarkan grafik Millennium Trader).
Saham-saham keuangan mengalami kenaikan sementara sektor teknologi tertekan, seperti Samsung Electronics Co. Ltd. turun 0.61% di harga 654,000 won, LG Electronics Inc. turun 2.85% di harga 78,400 won.

Ulasan Fundamental Pasar
Di awal sesi perdaganan indeks KOSPI sempat mecetak rekor tertinggi baru dengan saham penggerak kenaikan disumbang oleh saham perbankan, naiknya saham-saham perbankan terjadi setelah adanya harapan bahwa rally pasar saham yang hingga tahun ini telah mengalami kenaikan hampir sebesar 40% akan memberikan keuntungan tersendiri bagi sektor tersebut.
Namun kenaikan KOSPI ini terhambat setelah para pelaku pasar melepas saham-saham teknologi hingga menyebabkan indeks KOSPI mengalami sedikit koreksi. Jatuhnya saham-saham teknologi terjadi setelah adanya kekhawatiran kembali terhadap sektor teknologi secara global seiring dengan jeleknya perkiraan pendapatan Texas Instruments Inc., selain itu meguatnya mata uang won yang mendekati level teringgi selama 10 tahun juga akan berdampak pada berkurangnya pendapatan dari luar negeri pada sektor tersebut.
Para analis pasar saham merasa yakin bahwa pasar saham Seoul akan kembali melanjutkan kenaikannya, hal ini didasarkan atas kuatnya perekonomiasn dan pendapatan korporasi serta membanjirnya aliran dana yang masuk pada stock accounts, namun begitu analis juga memperingatkan bahwa kondisi indeks yang mengalami kenaikan yang terlalu cepat bisa memberi ruang bagi terjadinya koreksi.

Senin, 23 Juli 2007

Teknikal 23 juli 2007

Analisa Teknikal

Pergerakan KOSPI pada hari Jumat membentuk pola long white candlestick dengan RSI di level 72% serta stochastic di level 60%, dengan pola seperti itu, maka indeks KOSPI berpeluang untuk kembali melanjutkan kenaikannya.Selain itu level 252.60 yang sebelumnya merupakan level konfirmasi bagi terjadinya trend bullish telah berhasil ditembus, hal ini makin mengukuhkan trend bullish tersebut.
Untuk pergerakan selanjutnya, kenaikan KOSPI lebih lanjut kemungkinan akan terjadi pada area 255.00 – 257.80, Namun sepertinya harga akan melakukan koreksi terlebih dahulu sebelum melanjutkan kenaikannya, koreksi ini kemungkinan akan terjadi pada area 248.60, sedangkan koreksi lebih lanjut akan terjadi jika harga mampu menembus level 246.70 untuk target koreksi selanjutnya di area 244.70 – 244.05.

Support dan Resistance

Support 248.38, 244.26, 241.83
Pivot 250.81
Resistance 254.93, 257.36, 261.48

News 23 juli 2007

Laporan Pasar

Indeks KOSPI menguat pada hari Jumat. di buka di level 248.20, tertinggi di level 253.25, terendah di level 246.70, dan di tutup di level 252.50 (berdasarkan Grafik Millennium Trader).
Saham-saham yang menguat a.l. Samsung Electronics Co. Ltd. naik 3,93% di harga 661.000 won, LG.Philips LCD Co. Ltd. naik 6,46%, Korea Zinc naik 5,15% di harga 204.000 won, dan POSCO naik 3,75% di harga 553.000 won.

Ulasan Fundamental Pasar

Indeks KOSPI kembali mencetak rekor tertinggi baru di akhir minggu ini, sepanjang tahun ini indeks telah menguat sebesar 38% seiiring dengan meningkatnya kepercayaan pada perekonomian dan keuntungan korporasi, selain itu kenaikan KOSPI akhir-akhir ini juga didorong oleh banjirnya aliran dana dari investor retail ke mutual fund.
Kenaikan KOSPI pada hari Jumat ini dimotori oleh saham-saham sektor teknolgi yang menguat setelah adanya perkiraan akan solidnya pendapatan di sektor tersebut.
Saham lainnya yang turut menyumbang kenaikan KOSPI a.l. datang dari saham POSCO Co. Ltd. setelah perusahaan tersebut mengumumkan dividend senilai $207 juta, kenaikan saham ini juga terjadi setelah perusahaan baja ini mendirikan pabrik pelat baja terbarunya, sementara Korea Zinc melonjak setelah mengumumkan pendapatan per kwartal yang lebih perkiraan.
Volume perdagangan mencapai 633 juta saham senilai 8 trilyun won dibandingkan 586,3 juta saham senilai 7,1 trilyun won pada hari Kamis.